Kunjungan kerja Kepala Dinas LHK Provinsi Sumatera Utara
PONTIANAK – Halo sobat hijau, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat Ir. H. Adi Yani, MH., menyambut kunjungan kerja Kepala Dinas LHK Provinsi Sumatera Utara Ir. Yuliani Siregar, M.AP beserta rombongan dari PRCF Indonesia Pada 8 Februari 2025.
Kunjungan kerja ini sudah dilaksanakan mulai tanggal 5 Februari 2025 dengan tujuan Melihat secara dekat pengelolaan dan pemanfaatan potensi kawasan yang telah terlaksana di beberapa Desa di Kalimantan Barat, khususnya 2 lokasi yang dikunjungi, Melihat perkembangan perhutanan sosial di Desa Nanga Lauk dan Desa Tanjung yang telah menghasilkan manfaat dari aspek ekonomi dengan berbagai produknya, dan Melihat perhutanan sosial yang telah berlangsung dari aspek lingkungan dan ekologi dengan tutupan lahan yang bagus dan dari aspek sosial budaya dengan keberhasilan kelompok masyarakat dalam pengelolaan hutan.
Kunjungi Kami Juga :
Email : dlhk@kalbarprov.go.id
Youtube : dlhk.prov.kalbar
Instagram : dislhkkalbar
www.lhk.kalbarprov.go.id
#bersatuharmonis #majusejahteraberkelanjutan #hutpemprovkalbar68 #hutpemprovkalbar #dislhkkalbar #kalbarhijau #sobathijau #salamlestari